Mungkin bagi sebagian orang kawasan Mandalika dan Senggigi itu adalah destinasi yang umum di Lombok. Pulau yang dijuluki 1000 masjid ini masih menyimpan pesona alam yang belum penuh sesak sama turis loh!
Kalau kamu berkesempatan liburan ke Lombok apalagi kamu bebas berkeliling tanpa diatur sama agen perjalanan kamu, coba deh jalan-jalan ke Kabupaten Lombok Utara. Lombok Utara memang cukup jauh kalau kamu memilih menginap di kawasan Mandalika, butuh waktu sekitar 2-3 jam untuk bisa sampai kesini. Tapi untuk kamu yang menginap di sekitar Senggigi tenang untuk sampai di Lombok Utara gak memakan waktu lama kok.
Ada apa di Lombok Utara?
Nah, mau nyari wisata apa di Lombok Utara? Lombok Utara biasanya dilewati turis untuk keperluan menyebrang ke Gili. Padahal di sekitar penyebrangan ke Gili (Pelabuhan Bangsal) banyak pantai yang masih sepi turis. Salah satunya pantai WBK ini!Pantai WBK (Wisata Bawah Ketapang) masih satu area sama Pantai Impos tapi kalau Pantai Impos sudah ramai sama turis. Jadi kalau kamu butuh ketenangan dengan deburan ombak yang gak keras Pantai WBK ini cocok banget untuk sekedar bersantai melepas penat.
Gimana keadaan Pantai WBK?
Karena masih tergolong baru, pantai ini fasilitasnya juga belum selengkap pantai-pantai umum yang biasa kita temui. Tapi tenang, kalau toilet saja sudah ada kok. Untuk akses menuju Pantai WBK kamu bisa menuliskan arah ke The Oberoi Lombok Utara nantinya 200 meter sebelum tiba di The Oberoi kamu bisa temukan gerbang masuk pantai ini yang masih sederhana.Untuk biaya masuknya juga masih terjangkau banget loh! Untuk mobil Rp. 5k dan motor Rp. 2k saja. Murahkan? Awalnya aku memang gak sengaja ketemu pantai ini. Tapi setelah masuk pantai ini menawarkan suasana yang tenang karena masih sepi turis.
Sesuai namanya Wisata Bawah Ketapang, pantai ini dipenuhi oleh pohon ketapang yang rimbun, jadi kalau siang-siang kesini wah rasanya makin dibikin ngantuk sama suasananya. Karena lautnya yang tenang sesekali kamu bisa lihat orang memancing hanya berjalan kaki dari bibir pantai, kedalaman pantai ini sebatas dada orang dewasa. Menurut penjaga pantai yang aku temui, kalau pantai sudah surut di waktu tertentu biasanya warga sekitar akan berburu kerang.
Ada kuliner apa di sekitar Pantai WBK?
Weitss… Jalan-jalan juga gak cuman soal destinasi wisata aja. Siapa yang kalau jalan-jalan harus coba kuliner lokalnya? Sama! Hehe…Lombok Utara itu terkenal sama yang namanya Sate Tanjung, sate ini terbuat dari bahan dasar ikan laut yang disiram bumbu rempah yang khas. Tapi jangan bingung ya, Sate Tanjung ini kamu gak bakal menemukan kuah sate kayak Sate Madura. Sate Tanjung ini sudah dilumuri bumbu sebelum dibakar.
Selama di Lombok Utara kamu gak usah repot cari Sate Tanjung sebelah mana, karena sepanjang jalan dari Pelabuhan Bangsal sampai ke pusat kota Tanjung kamu bakal menemukan penjual Sate tanjung yang berjejer. Pasti nanti bingung deh pilih yang mana!
Untuk harga seporsi Sate Tanjung mulai dari Rp 20k saja, kamu bisa request juga untuk tambah lontong supaya menambah kenikmatan sate yang punya cita rasa unik, lembut, dan gurih ini.